Sebelum melepas secara resmi sepeda santai dengan sepeda listrik, Gubernur Koster tidak lupa mengucapkan selamat kepada para peserta, dan berharap kegiatan ini semakin hidup dan diminati oleh masyarakat Bali khususnya generasi muda.
Lebih lanjut, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Bali Adi Priyanto menjelaskan, kegiatan ini guna menggaungkan kembali citra pariwisata yang sempat lesu sejak pandemi ini berlangsung. Saat begitu banyak isu lingkungan yang mengganggu ekosistem, Green Lifestyle merupakan salah satu solusi dalam medukung perbaikan lingkungan.
Oleh karenanya, bersepeda listrik selain berfungsi sebagai sepeda yang dapat digoes juga dapat berfungsi menggantikan sepeda motor konvensional dalam penggunaan di dalam kota. Sehingga ini merupakan merupakan paket hemat, karena disamping menjaga kesehatan fisik dan juga lingkungan juga lebih hemat biaya dalam penggunaan bahan bakar.
“Kegiatan ini Juga mengajak semua peserta untuk mengkampanyekan Elecrifying Lifestyle dalam segala aspek kehidupan dan salah satunya melalui berkendara untuk kehidupan sehari-hari. Sudah saatnya kita memberi yang tebaik bagi alam guna kehidupan masa depan anak cucu kita,” paparnya.
Sementara itu, Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati yang sekaligus sebagai Ketua BPD PHRI Bali dalam sambutan singkatnya pada acara Green Concert di Kebon Vintage Cars mengajak semua para pengusaha hotel dan pariwisata untuk tetap semangat dan optimis bahwa pariwisata Bali akan segera bangkit lagi. Baik pemerintah, pelaku usaha serta masyarakat terus berupaya memperoleh kepercayaan publik, sehingga Bali siap untuk dikunjungi kembali oleh wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
‘Walaupun penduduk Bali yang terlbat langsung ke industri pariwisata hanya 30 persen, namun sesungguhnya masyarakat Bali merupakan satu mata rantai industri. Yaitu pariwisata, sehingga tidak ada satu masyarakatpun yang tidak terdampak,” ungkapnya.
Dalam kegiatan ini hadir juga, Ketua Ombudsman RI Perwakilan Bali, Ketua Pawiba Bali, Kepala Perwakilan BI Bali dan undangan lainnya.
Discussion about this post