BALIPUSTAKANEWS – Menjaga kesehatan mata sangat penting untuk dilakukan. Hal ini agar mata terhindar dari mata minus. Salah satu jenis gangguan penglihatan yang terjadi pada banyak orang ini juga disebut dengan istilah miopi. Orang dengan kondisi mata minus mengalami kesulitan melihat objek yang jauh. Bahkan kabarnya, minus pada mata bisa bertambah akibat kondisi-kondisi tertentu.
Mata minus adalah salah satu kelainan refraksi mata di mana struktur bola mata memanjang atau kornea menjadi lebih cekung dari kondisi seharusnya. Perubahan pada struktur mata menyebabkan cahaya yang masuk jadi tidak bisa terfokus dengan baik. Akibatnya, objek yang terletak jauh akan tampak lebih kabur.
Ada beberapa faktor dan kondisi yang memicu mata minus, mulai dari faktor genetik, lingkungan, hingga kebiasaan membaca yang kurang tepat, memakai lensa kacamata yang tidak sesuai, bertambahnya usia, dan tidak memperbaiki kebiasaan memakai gadget yang tidak tepat.
Berikut ini cara menjaga kesehatan mata dan mencegah mata minus.
1. Tidak Menatap Layar di Tempat Gelap
Menatap layar di tempat gelap dapat memicu mata minus. Tips mencegah mata minus bisa dengan menyeimbangkan cahaya di lingkungan dengan layar yang menyorot. Jika mata dipaksa menatap cahaya terlalu kuat dengan kondisi gelap, pasti lebih lelah, apalagi dengan posisi Anda sambil tiduran.
2. Menggerakkan Bola Mata
Olah raga mata yang dapat dilakukan untuk mencegah mata minus ialah menggerakkan bola mata Anda ke kanan dan ke kiri. Dilanjut memutarkan arah pandangan atau bola mata dan berkedip sekitar 100 kali setiap hari. Gerakan bola mata dengan memutar searah jarum dan sebalinya, diulangi hingga 5 kali. Seluruh gerakan ini juga baik untuk membersihkan dan melumasi bola mata Anda.
3. Lepas Kacamata Ketika Tidak Diperlukan
Saat menggunakan kacamata, mata akan terbiasa terfokus pada pusat lensa atau bagian tengah kacamata, dan hal ini bisa menyebabkan otot mata menjadi kaku karena bola mata jarang bergerak untuk memandang ke arah lainnya. Cara mengurangi mata minus secara alami lainnya adalah dengan melepas kacamata ketika tidak diperlukan. Selain itu, dengan melepas kacamata, juga akan mengurangi ketergantungan pada kacamata.
4. Rutin Mengonsumsi Wortel
Cara mengurangi mata minus selanjutnya adalah dengan wortel. Sebagaimana diketahui wortel mengandung beta-karoten yang diperlukan oleh tubuh dalam memproduksi vitamin A. Vitamin A sendiri sangat baik untuk kesehatan mata. Dengan mengonsumsi wortel kamu akan dapat menjaga dan memelihara mata. Jika dikonsumsi secara rutin akan mengurangi minus pada mata. Fakta medis mengatakan bahwa minum dua gelas jus wortel dalam satu hari selama satu bulan dapat meningkatkan penglihatan penderita mata minus secara signifikan.
5. Mengonsumsi Jus Buah Bit
Buah bit juga dapat digunakan sebagai cara mengurangi mata minus secara alami. Cara mengurangi mata minus secara alami dengan buah bit adalah minumlah secara rutin selama satu minggu. Jika perlu, campurkan dengan jus belimbing atau wortel untuk khasiat yang lebih manjur.
(Sy/Google)
Discussion about this post