Balipustakanews.com, Tabanan – Seorang nelayan tenggelam Pantai Soka, Desa Antap, Kecamatan Selemadeg, Tabanan, Bali, saat memasang jaring di tengah laut. Kapolsek Selemadeg Kompol I Nyoman Sugianyar Ardika mengungkapkan korban bernama Ali Syaifuloh.
“Informasi kami terima Rabu siang di Pantai Soka. Korban jatuh dari kapal dan tenggelam di tengah laut,” kata Sugianyar, Rabu (7/2).
Berdasarkan informasi yang detikBali terima, korban merupakan anak buah kapal (ABK) kapal Riski Mubarok. Kapal yang biasa bersandar di Pelabuhan Pengembangan, Negara, Jembrana diketahui berlayar sejak Selasa (6/2) sore dengan membawa sejumlah ABK lainnya.
Setelah mencari titik pencarian ikan, kapal menuju wilayah Pantai Soka. Para ABK kapal kemudian menurunkan jaring penangkap ikan sekitar pukul 23.30 Wita.
Tidak berselang lama, korban terjatuh dari kapal dan tenggelam ke laut. Saat mengetahui korban tenggelam, nakhoda kapal meminta untuk berhenti serta menyalakan lampu ke arah korban terjatuh.
“Saat dilakukan pencarian, korban tidak berhasil ditemukan hingga siang tadi,” tambahnya.
Pencarian ABK dibantu petugas gabungan. Antara lain, dari Basarnas Bali, Polsek Selemadeg, BPBD Tabanan, Kelompok Nelayan Mina Segara Pantai Soka, RAPI, Buana Bali Rescue, dan Tegana Tabanan.
Tim gabungan kemudian melakukan penyisiran di sekitar Pantai Soka menggunakan rubber boat/RIB 01 Gilimanuk dan pesawat drone thermal milik Basarnas Bali.
Namun hingga Rabu sore, pencarian belum membuahkan hasil. Di sisi lain, cuaca di sekitar pantai tidak mendukung.
“Pencarian akan dilanjutkan kembali pada Kamis pagi,” pungkas Sugianyar. (PR/DTK)
Discussion about this post