BALIPUSTAKANEWS – Siapa sih yang tidak kenal Rujak ? Rujak merupakan salah satu kuliner khas Indoneisa yang memiliki sensasi kesegaran dan nikmat serta ditambah lagi dengan varian rasa pada bumbunya membuat ketagihan. Hobi memakan rujak ini memang menjadi hal biasa, namun siapa sangka jika hobi memakan rujak juga bermanfaat baik bagi Kesehatan tubuh. Ini karena campuran buah pada rujak yang kaya akan kandungan dan sangat dibutuhkan oleh tubuh. Penasaran?
Manfaat mengkonsumsi rujak untuk Kesehatan
Selain banyaknya kandungan vitamin yang ada pada rujak, rujak juga bermanfaat utnuk membantu menurunkan berat badanmu dalam waktu yang singkat. Pasalnya dalam sambal rujak terdapat zat yang bernama capcaisin, di mana zat ini berfungsi untuk meningkatkan metabolisme tubuh.
Bukan itu saja, zat capcaisin yang terdapat dalam sambal rujak bermanfaat untuk membakar kalori dalam tubuh secara singkat.
Kendati demikian, kamu tidak dianjurakan untuk mengkonsumsi sambal rujak secara berlebihan. Alih-alih mendapatkan manfaat Kesehatan, malah kamu akan mengalami masalah sakit perut atau mulas.
2. Membantu sembuhkan sariawan
Sariawan merupakan salah satu gangguan Kesehatan seseorang yang terjadi pada bibir, pipi, gusi, dan lidah yang berbentuk bulat dan pada tepinya tampak berwarna merah akibat peradangan. Di mana gangguan ini mengakibatkan rasa sakit pada area tersebut dan sangat mengganggu aktivitas harian.
3. Menghilangkan stres
Permasalah stres bisa dialami oleh semua orang dan semua kalangan. Penyebabnya pun bermacam-macam, ada yang disebabkan oleh kegiatan yang terlalu padat atau bisa saja disebabkan karena tekanan dari suatu masalah yang tak kunjung mendapati solusi.
Jika seseorang sudah mengalami stress, biasanya disarankan untuk melakukan aktivitas yang paling disukainya. Tahukah kamu, jika dengan memakan rujak bisa membantu mengatasi stress yang kamu alami. Kenapa rujak?
Pasalnya, Ketika seseorang memakan rujak maka dia akan merasakan berbagai rasa, seperti rasa pedas, asam, manis, kecut, dan juga pedas. Oleh karena sensasi rasa rujak ini, mampu untuk meningkatkan produksi hormone dalam tubuh yang menimbulkan perasaan rileks, yang berasal dari serotonin. Di mana zat ini memiliki manfaat untuk meningkatkan perasaan tenang dan Bahagia pada diri seseorang.
4. Menjaga Kesehatan jantung
Penyakit jantung merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya dan paling ditakuti oleh semua orang. Selain datangnya secara tiba-tiba, penyakit ini merupakan jenis penyakit yang paling banyak merenggut nyawa seseorang.








Discussion about this post