1. Sejarah Kabupaten Gianyar
Pada 1771, Gianyar dipilih sebagai nama sebuah keraton, yaitu Puri Agung Gianyar. Puri Agung merupakan Istana Raja (Anak Agung) oleh Ida Dewa Manggis Sakti yang merupakan kerajaan berdaulat dan otonom.
Semasa ekspedisi Gajah Mada (Majapahit) yang menguasai Pulau Bali, bekas pusat markas pasukannya didirikan sebuah Keraton Samprangan sebagai sebagai pusat pemerintahan. Keraton itu dikepalai oleh Raja Adipati Ida Dalem Kresna Kepakisan pada masa pemerintahan 1350-1380 sebagai awal mula dinasti Kresna Kepakisan.
Semasa penjajahan Belanda, kerajaan tetap diakui keberadaannya oleh Pemerintah Gubernemen. Semasa Bali masuk ke dalam Negara Indonesia Timur (NIT), Raja Gianyar diangkat sebagai Ketua Dewan Raja-Raja.
2. Puri Saren Agung

Puri Saren Agung terletak di Kecamatan Ubud, sekitar lima menit dari Pasar Seni. Puri ini menjadi tempat tinggal keluarga Kerajaan Ubud dan sekaligus sebagai pusat pemerintahan sejak akhir abad ke-19.
Kini, Puri Saren Agung dialihfungsikan sebagai museum dan pusat kesenian tradisional Bali. Daya tarik puri ini tidak hanya pada nilai sejarahnya saja, tetapi pemandangan di sekitar Puri Saren Agung dapat dijadikan sebagai tempat berswafoto. Tari tradisional Bali juga dipertunjukkan pada malam hari selama 1,5 jam.
3. Goa Gajah
Goa Gajah merupakan sebuah peninggalan arkeologi Hindu yang baru ditemukan pada 1923. Gua yang terletak di Kecamatan Blahbatuh ini dikenal juga dengan sebutan Gua Gajah karena letaknya yang berada di dekat Sungai Gajah.
Belum diketahui secara pasti dari prasasti yang ada mengenai peninggalan zaman purbakala ini. Pintu masuk gua terlihat seperti mulut setan yang dapat ditafsirkan sebagai saat di mana orang memasuki gua yang gelap.
Masyarakat setempat percaya bahwa pintu masuk ini mewakili Dewa Bumi Hindu, Bhoma. Yang lainnya percaya bahwa mulut gua ini milik Rangda, penyihir yang memakan anak-anak dari mitologi Bali. Para peneliti pada 1925 menemukan beberapa peninggalan antara lain, Arca Ganesha dan stupa berbentuk payung.







Discussion about this post